Redakan Stres, Minumlah Teh Oolong


MUNCULNYA berbagai jenis minuman baru tak membuat teh dilupakan. Pasalnya, teh tak hanya menyegarkan, tetapi minuman ini juga sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan. Banyak jenis teh bisa dipilih sebagai alternatif untuk menjadikan seseorang lebih sehat. Salah satunya adalah teh Oolong yang mempunyai banyak manfaat. Teh ini mampu mengusir kolesterol jahat hingga mengobati dermatitis.
Kalau Anda termasuk tipe orang yang makan tanpa kontrol atau mengonsumsi makanan dan minuman yang manis kala stres, minum saja teh Oolong. Menurut hasil riset, teh ini mampu meredakan stres karena polifenol yang terkandung di dalamnya memiliki daya antioksidan 100 kali lebih besar dari vitamin C.

Pasti Anda bertanya-tanya, apa bedanya Oolong dengan teh jenis lainnya? Teh biasa diperoleh dengan cara pemanasan, untuk menghadang reaksi enzimatik alami (oksidasi) daun. Begitu dikeringkan, daun-daun teh tersebut lalu digulung dengan maksud memecah struktur sel di dalamnya.

Sedangkan teh Oolong ditempatkan dalam kondisi tertentu dengan kelembapan dan temperatur khusus untuk memungkinkan oksidasi. Namun, proses oksidasi hanya dilakukan setengah jalan (oksidasi sempurna akan membentuk teh hitam). Daun-daun teh Oolong tidak dibuat untuk pecah, sehingga sebagian struktur sel daun masih relatif menyatu. Perbedaan proses inilah yang membuat setiap jenis teh memiliki manfaat berbeda, meski berasal dari daun tumbuhan yang sama.

Menurut penelitian, kandungan antioksidan yang tinggi dari proses oksidasi setengah membuat teh Oolong mempercepat metabolisme dalam tubuh, sehingga mereka yang rutin meminum teh Oolong mendapat keuntungan pembakaran kalori lebih cepat ketimbang yang tidak.

Bagaimana? Apakah Anda sudah mengonsumsi teh Oolong hari ini? Mari redakan stres karena pekerjaan dengan secangkir teh Oolong hangat. (Adv) (tty)

0 komentar:

Posting Komentar


Page Rank

Join this site